11 Desember 2008

flu berat dan test pack

Sudah dua hari ini saya menderita flu berat. Kepala pusing, ingus meler, tenggorokan sakit, ditambah penyakit diare yang menyertai flu kali ini. Intinya, saya menjadi manusia tidak produktif 2 hari ini (kalau untuk menulis di blog, sih, lain cerita, hehehe).

Banyak yang mengira kalau penyakit saya ini sebenarnya adalah salah satu indikasi dari fenomena alam yang lebih besar. Mautahu apa itu? Hehehe… they think that I’m pregnant!

Mau nggak mau saya jadi kepikiran juga. Padahal, menurut logika saya, saya terjangkit penyakit ini ya karena saya ketularan ponakan saya, sebab daya tahan tubuh saya memang lagi melemah. Untuk meyakinkan dugaan, kemarin sore pas pulang, saya menyempatkan diri ke apotek untuk membeli test pack. Pagi ini baru saya cek. Ternyata, hasilnya negatif. Hmm… belum rejeki saya.

Tak lama kemudian, suami menelpon dan menanyakan hasilnya. Dia pun agak kecewa waktu saya bilang kalau belum berhasil. Tapi tak apalah. Yang penting tetap mencoba. Toh, Tuhan lebih tahu kapan waktu yang tepat. Hehehe… mungkin juga, si dedek pengen nunggu sampai papanya pulang, jadi kan bisa manja-manja sama si Papa J

Kesimpulannya: there is no correlation between influenza and pregnancy! So, don’t ever judge someone just from their disease, hehehe :p

Tidak ada komentar: